Sleman(HR) – Menjelang kirab tradisi Labuhan Merapi, Kalurahan Umbulharjo, Kapanewon Cangkring, Kabupaten Sleman terus melakukan persiapan. Seperti halnya tahun – tahun sebelumnya pada gelaran tradisi Labuhan Merapi tahun ini pun semua persiapan sudang dilakukan.
Hal tersebut diungkapkan Lurah (Kepala Desa) Umbulharjo Danang saat dikonfirmasi HarianRakjat.com usai acara audiensi dengan Kraton Yogyakarta di Pemda Sleman, Jumat (17/01/2025).
“Kami dari Kalurahan ikut nyengkuyung dalam kegiatan hajat dalem besok (30/01). besuk juga akan ditampilkan gunungan panyengkuyung labuhan,gunungan polowijo dan gunungan sayur mayur, pentas seni fragmen dan ada juga disiapkan bazar umkm dan lomba tumpeng dari ketela serta malam harinya ada pementasan wayang kulit,” ungkap Danang.
Danang menambahkan, tanggal 30 Januari proses serah terima dari Kraton ke Kapanewon Depok, lalu menuju ke Kapanewon Cangkringan untuk penyerahan ubo rampe labuhan Kraton Ngayogjokarto Hadiningrat.
“Seserahan ubo rampe di Kapanewon Cangkringan, kemudian diarak menuju ke petilasan Mbah Marijan di Kinahrejo, Umbulharjo,” imbuhnya.
Untuk anggaran, Danang mengatakan ada support anggaran dari Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman.
Seperti diketahui, Labuhan Merapi biasanya terlaksana pada tanggal 30 Rajab, dan tahun 2025 ini jatuh pada tanggal 30 Januari. Labuhan Merapi merupakan upacara yang dilakukan untuk memperingati Tingalan Jumenengan Dalem Sri Sultan Hamengku Buwono X.
Upacara ini juga merupakan wujud rasa syukur dan doa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa. Labuhan Merapi juga merupakan agenda wisata tahunan di Kabupaten Sleman dan Daerah Istimewa Yogyakarta.
Untuk upacara labuhan Merapi akan digelar tanggal 30 Januari tepat jam 08.00 WIB. Adapun alur perjalanannya, berangkat dari Kraton Yogyakarta. Kemudahan dari masing – masing tim berangkat ke Gunung Lawu, Pantai Parangtritis dan Gunung Merapi.
Untuk Kapanewon Depok tetap harus dilalui, kemudian dilanjutkan ke Kapanewon Cangkringan, kemudian diserahkan ke Kapanewon Cangkringan dan diserahkan ke juru kunci Merapi. Setelah diserahkan ke juru kunci Merapi kemudian diboyong ke Kinahrejo, dan labuhan akan dipimpin oleh juru kunci Merapi.
Sementara itu Panewu Cangkringan mengatakan untuk persiapan hajat dalem ini sudah sudah dilaksanakan rapat Forkopimcam Kapanewon Cangkringan yang dihadiri dari unsur-unsur terkait.
“Kami sengkuyung kegiatan tersebut.Karena kegiatan ini yang dihadiri masa yang banyak sengga nanti dibantu dari pihak TNI, Polri dan Relawan,” pungkasnya.(AR)